Bhabinkamtibmas Desa Palimanan Timur Bripka Intan Afrian beserta mitra kerja Babinsa Desa Palimanan Timur Sertu Surip, menghadiri pembukaan Turnamen Tenis Meja Kuwu Cup Desa Palimanan Timur Tahun 2023.

    Bhabinkamtibmas Desa Palimanan Timur Bripka Intan Afrian beserta mitra kerja Babinsa Desa Palimanan Timur Sertu Surip, menghadiri pembukaan Turnamen Tenis Meja Kuwu Cup Desa Palimanan Timur Tahun 2023.

    KAB. CIREBON - Pembukaan Turnamen Tenis Meja Kuwu Cup Desa Palimanan Timur Tahun 2023 dihadiri Oleh Anggota DPR RI Komisi XI Bpk. H.Satori, S.Pdi, M.M., Kuwu Kepala/Desa Palimanan Tmur Bpk. Amin dan Ketua Panitia Turnamen Tenis Meja Cup Piala Kuwu Palimanan Timur Bpk. Iwan Setiawan.

    Tenis Meja Cup Desa Palimanan timur adalah suatu event olahraga yang diadakan di desa yang bertujuan untuk meningkatkan semangat kompetisi dan kebersamaan di antara masyarakat desa. Event ini biasanya diikuti oleh pemain tenis meja dari berbagai daerah yang akan bersaing dan bertanding untuk memenangkan piala.

    Dengan event olahraga ini, masyarakat desa dapat merasakan sensasi kompetisi yang sehat dan merasakan kebersamaan bersama atlet maupun tim pemain tenis meja lainnya.

    Selain mengadakan turnamen, Piala Kepala Desa Palimanan timur, Tenis Meja juga bisa memberikan edukasi tentang olahraga bagi masyarakat desa. Fasilitas bermain tenis meja bisa dipasang di tempat umum, seperti di sekolah atau balai desa sehingga menjadi sarana olahraga bagi warga sehingga dapat meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

    Melalui Tenis Meja Cup Desa Palimanan timur, masyarakat desa dapat memupuk semangat untuk terus berprestasi di bidang olahraga. Mereka bisa belajar dari pengalaman dalam kejuaraan dan menemukan keberadaan bakat dan potensi di diri mereka sendiri. Dalam event ini diharapkan dapat menjadi sumber motivasi bagi individu untuk mengembangkan bakatnya di bidang olahraga.

    Kapolresta Cirebon Kombes Pol ARIF BUDIMAN.S.Ik., M.H melalui Kapolsek Gempol Kompol H.MUNAWAN., S.H berharap dengan Tenis Meja Cup Desa Palimanan timur Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon dapat menjadi event olahraga yang sangat positif untuk meningkatkan semangat kompetisi dan kebersamaan di desa sehingga dapat memberikan edukasi tentang olahraga.

    polri polrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Guna mencegah kejahatan dan potensi gangguan...

    Artikel Berikutnya

    Jelamg Pemilu Damai 2024, Polsek Susukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polresta Cirebon Bagikan Makanan Sehat Gratis Kepada Masyarakat
    Miras Hasil KRYD dan Tipiring Polresta Cirebon, Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Cirebon Dimusnahkan

    Ikuti Kami