CIREBON - Kenakalan remaja berawal dari kesalahan dalam bergaul dan akibat pengaruh minuman keras dan obat-obatan terlarang lainnya. Oleh sebab itu, Personil Polsek Weru selalu berusaha mencegah hal tersebut dengan memberikan himbauan kepada para remaja, Seperti yang dilakukannya di tengah melaksanakan patroli malam di seputar wilayah hukum Polsek Weru, , Rabu (27-09-2023).
Dalam Patrlli tersebut, personil juga tidak lupa menyampaikan himbauan Kamtibmas. Himbauan tersebut disampaikan untuk mencegah para remaja minum minuman keras, pengaruh alkohol dan obat terlarang lainnya .
Baca juga:
Kapolri Tinjau Vaksinasi di Candi Borobudur
|
“Kami larang para remaja untuk minum minuman keras serta mengkonsumsi obat-obatan terlarang. Sehingga mereka tidak terpengaruh alkohol yang bisa menyebabkan mereka berani bertindak melanggar hukum.” tegas Kanit Lantas, Iptu M. Aminullah
Tidak hanya patroli menghampiri remaja yang sedang nongkrong tersebut namun dimana Patroli di laksanakan oleh personil dengan sasaran di sepanjang jalur jalan raya dan lingkungan warga.